Menu

Mode Gelap
PT BTLA Bagikan Sembako Kepada Masyarakat di 3 Kecamatan 5 Lulusan Terbaik IIB Darmajaya Lanjut S2 Kasus 2022 Masih Terpendam, Kejari Lampura Terus Kejar Tersangka Jihan Nurlela Lakukan Peninjauan Pasar Murah Dialog Ramadhan Bersama Gubernur Lampung Kades Mekar Sari Berbagi di Bulan Ramadhan

Daerah

Tim Dosen Jurusan Bisnis dan Kewirausahaan UNM Gelar PKM Terpadu di SMK Negeri 1 Sidrap

badge-check


					Tim Dosen Jurusan Bisnis dan Kewirausahaan UNM Gelar PKM Terpadu di SMK Negeri 1 Sidrap Perbesar

(Inspiratif.co.id)SIDRAP – Tim Dosen Jurusan Bisnis dan Kewirausahaan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Negeri Makassar (UNM) bekerjasama dengan Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) UNM melaksanakan pengabdian kepada masyarakat di SMK Negeri 1 Sidenreng Rappang pada Jumat-Minggu, 26- 28 Agustus 2022.

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai perwujudan dari pengamalan salah satu pilar tri darma perguruan tinggi, yakni pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan ini dilaksanakan dalam bentuk Program Kemitraan Masyarakat (PKM) Terpadu yang meliputi: (1) PKM Membangun Jiwa Kewirausahaan Bagi Siswa SMK Negeri 1 Sidenreng Rappang, (2) Pelatihan Desain Web Bisnis Bagi Siswa Tingkat SMA/SMK, dan (3) PKM Pengembangan Karakter Kewirausahaan Siswa.

Tim Pengabdi dari Jurusan Bisnis dan Kewirausahaan FEB UNM terdiri dari Dr. Muhammad Rakib, S.Pd., M.Si., Dr. Ir. Hj. Marhawati, M.Si., Muhammad Taufik, S.E., M.Si., Dr. Valentino Aris, S.Kom., M.M., Dr. Muhammad Ashdaq, ST., M.Si., Andika Isma, S.Pd., M.M., dan Dr. Nur Halim, S.E., M.Si. serta melibatkan mahasiswa Prodi Kewirausahaan agar memiliki pengalaman dalam mengikuti kegiatan pengabdian.

Koordinator Tim Pengabdi, Dr. Muhammad Rakib, S.Pd., M.Si., mengungkapkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman atau bekal kepada siswa baik itu dalam berwirausaha maupun mengelola bisnis secara digital.

“Melalui program ini, siswa diberikan bekal atau motivasi agar memiliki minat untuk berwirausaha dan memiliki keterampilan dalam mengelola bisnis bisnis secara digital,” ungkap dosen sekaligus Ketua Jurusan Bisnis dan Kewirausahaan FEB UNM ini.

Selain memaparkan terkait kegiatan pengabdian ini, Dr. Muhammad Rakib, S.Pd., M.Si. selaku Ketua Jurusan juga memperkenalkan Jurusan Bisnis dan Kewirausahaan serta Fakultas Ekonomi kepada para siswa peserta kegiatan.

Sementara itu, mitra pada kegiatan pengabdian ini, Nurul Hasanah Yusuf, S.Pd., M.Pd., sangat merespon positif kegiatan ini dan menyampaikan ucapan terima kasih atas terselenggaranya kegiatan ini karena sangat bermanfaat untuk memotivasi dan memberikan keterampilan kepada siswa dalam berwirausaha.

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

PT BTLA Bagikan Sembako Kepada Masyarakat di 3 Kecamatan

25 Maret 2025 - 11:14 WIB

5 Lulusan Terbaik IIB Darmajaya Lanjut S2

25 Maret 2025 - 08:58 WIB

Kasus 2022 Masih Terpendam, Kejari Lampura Terus Kejar Tersangka

24 Maret 2025 - 23:56 WIB

Jihan Nurlela Lakukan Peninjauan Pasar Murah

24 Maret 2025 - 06:43 WIB

Dialog Ramadhan Bersama Gubernur Lampung

24 Maret 2025 - 06:40 WIB

Trending di Bandar Lampung