Menu

Mode Gelap
Alumnus UBL Jadi Pelatih di Cina Polsek Kota Agung dan Inafis Polres Tanggamus Identifikasi Temuan Mayat Anak 418 murid SD Negeri 1 Sidorejo Sambut MBG Bupati Terpilih Lampung Selatan Tunjukkan kepeduliannya Terhadap Kasus Pelecehan FR Agus Widodo Tinjau Lokasi Penyebab Banjir Tabligh Akbar Bersama Umat Hadirkan Tiga Narasumber

Daerah

Pj Bupati Lampura & Forkopimda Serius Tangani DBD

badge-check


					Pj Bupati Lampura & Forkopimda Serius Tangani DBD Perbesar

LAMPUNG UTARA – Saat kunjungan ke Rumah Sakit Ryacudu, Penjabat Bupati Lampung Utara Drs. Aswarodi menekankan jika kasus DBD menjadi perhatian serius Pemerintah Kabupaten bersama Forkopimda.

Dalam kunjungan di Ryacudu PJ Bupati bersama Forkopimda dan rombongan, langsung melakukan pengecekan dibeberapa ruangan dan melakukan komunikasi langsung dengan beberapa keluarga pasien anak.

“Kami bersama Pak Kapolres, Pak Dandim dan Kadis Kesehatan merespons situasi kasus DBD yang saat ini tinggi. Bahkan saat ini pun kami melihat langsung kesiapan tim medis dan ruangan bakan kesiapan.obat-obatan dalam kasus pasien DBD,” jelas Aswarodi, Kepala Dinas Kesehatan, Maya Manan Dirut Ryacudu, dr. Aida, Rabu 15 Januari 2025.

Aswarodi mengatakan bahwa pihaknya telah mengeluarkan surat edaran untuk pencegahan DBD yang tentunya diharapkan masyarakat pun ikut berperan aktif bersama-sama dalam hal pencegahan meluasnya DBD tersebut, “Hari Jumat besok serentak se Lampung Utara akan digelar bersih-bersih bahkan melakukan Fogging dibeberapa wilayah yang dianggap endemi DBD. Saya bersama Forkopimda pun akan turun,” urainya.

Ditegaskan PJ Bupati, Aswarodi bahwa pihaknya memastikan untuk kasus DBD baik ruangan di rumah sakit mau pun obat-obatan terjamin oleh Dinas Kesehatan.

“Saya akan kontrol setiap harinya, dan saya tegaskan ini menjadi perhatian serius kami. Saya mohon kerjasama masyarakat Lampung Utara untuk menggalakan bersih-bersih dan mentaati edukasi atau imbauan dari tim kesehatan yang turun kelapangan agar kasus DBD di Lampung Utara tidak meluas.” Ucapnya seraya, bergegas hendak meninjau RS Handayani.

Diberitakan sebelumnya, Pasien demam berdarah dengue (DBD) di Kabupaten Lampung Utara, periode Januari Tahun 2025 meningkat dan mirisnya ruang pasien anak dibeberapa rumah sakit yang ada di Lampura penuh hingga membuat pihak Rumah Sakit mencari alokasi ruangan untuk menampung pasien anak.

Berdasarkan data yang dimiliki Dinas Kesehatan jumlah pasien DBD sebanyak 176 kasus dan kemungkinan akan terus bertambah mengingat kondisi cuaca penghujan saat ini dan tercatat satu orang meninggal dunia. (Berkhin)

Jangan lupa Follow IG Inspiratif.co.id Official : @inspiratif.co.id_official dan ikuti laman Facebook Media Inspiratif.co.id

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Polsek Kota Agung dan Inafis Polres Tanggamus Identifikasi Temuan Mayat Anak

9 Februari 2025 - 19:45 WIB

418 murid SD Negeri 1 Sidorejo Sambut MBG

9 Februari 2025 - 10:49 WIB

Bupati Terpilih Lampung Selatan Tunjukkan kepeduliannya Terhadap Kasus Pelecehan FR

9 Februari 2025 - 10:42 WIB

Agus Widodo Tinjau Lokasi Penyebab Banjir

9 Februari 2025 - 10:39 WIB

Pemkab Lamsel Gelar Musrenbang

7 Februari 2025 - 19:28 WIB

Trending di Daerah