
* Laporan Wartawan Inspiratif.co.id, Nurrochim-Tegal
Slawi-Pembahasan masalah covid-19 di Kabupaten Tegal dalam mengantisipasi klaster baru sangatlah penting demi penekanan berkembangnya kasus corona yang melanda Negeri kita akhir akhir ini.
Tepatnya di Aula PENDOPO Rumah dinas Bupati Tegal 20 Nopember 2020 Bupati bekerja sama dengan Pers dan lembaga mengajak agar dalam penyampaian informasi ke publik tepat dan berimbang.
Bersama kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tegal, Ka kominfo,dan bagian Prokes bahu membahu mencari solusi agar Covid19 di wilayahnya bisa mereda.
Seperti pejelasan dari Ka Dinkes sekutar 1056 kasus diantaranya 66 sembuh dan 97 kasus meninggal hendaknya perlu di tingkatkan kewaspadaanya.Seperti untuk ciri-ciri baru yang akhir akhir ini di rasakan oleh penderita yaitu adanya mati rasa dan kebal terhadap aroma di sekelilingnya.
“Ayo terapkan protokol kesehatan di lingkungan kita,siapa lagi kalau bukan diri kita” Ujar Ka Dinkes,Dr.Hendadi M.kes.
Dalam uarainya Ka Kominfo Bapak Desi menjelaskan berhati-hatilah dalam pemnyampean informasi agar masyarakat bisa memahami akan pentingnya segala anjuran pemerintah Kabupaten Tegal sesuai dengan slogan JOGO TONGGO sebagian di artikan manjalankan program 3 M. Yaitu memakai masker mencuci tangan dan menjaga jarak.itu sangatlah berpengaruh dalam mengatasi berkembangnya covid19.
Lewat beberapa media baik cetak maupun on line dari pihak Humas kabupaten Tegal berharap kerja sama yang baik dalam penyampean ke publik.( Nurochim/inspiratif)